Pengabdian Masyarakat – Pengembangan Media Microlearning Berbasis Mobile di Sekolah Menengah Atas Islam Terpadu (SMAIT) Ulil Albab Batam
Batam, 07 November 2024 – SMA Islam Terpadu (SMAIT) Ulil Albab Batam berkolaborasi dengan Tim Pengabdian Masyarakat dari Jurusan Teknik Informatika Politeknik Negeri Batam mengadakan program bertema “Pengembangan Media Microlearning Berbasis Mobile”. Program ini bertujuan meningkatkan kualitas pembelajaran di era digital dengan menyediakan materi yang dapat diakses secara fleksibel dan interaktif melalui perangkat mobile. Kegiatan ini melibatkan para tenaga pendidik SMAIT Ulil Albab yang bekerja sama dengan tim pengembang untuk menciptakan metode pembelajaran berbasis teknologi. Materi disajikan dalam format singkat dan padat, menjadikannya lebih menarik dan relevan bagi siswa. Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum SMAIT Ulil Albab, Ibu Susila Gusfitri, S.Si., menyampaikan bahwa program ini memberikan manfaat besar bagi siswa dan mendukung proses pembelajaran di