MPLS – MATRIKS batch 7 di SMAIT Ulil Albab Batam: “Menjadi Nakhoda Islam di Samudera Pendidikan”

Batam, 25 Juli 2024

SMAIT Ulil Albab Batam telah sukses menyelenggarakan kegiatan Masa Ta’rif dan Kepemimpinan Siswa (MATRIKS batch 7). MATRIKS merupakan serangkaian Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang berlangsung selama 4 hari, mulai dari tanggal 15 hingga 18 Juli 2024. Acara ini diadakan dengan tujuan untuk membantu para siswa baru beradaptasi dengan lingkungan sekolah yang baru serta memperkenalkan budaya dan nilai-nilai yang dianut di SMAIT Ulil Albab Batam.

Hari Pertama: Pengenalan dan Pembukaan

Pada hari pertama, kegiatan dimulai dengan upacara pembukaan yang dipimpin oleh Kepala Sekolah, Ustadzah Hartika Sari, S. ThI.I., S.Pd. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan pentingnya kegiatan MATRIKS sebagai sarana untuk mengenalkan sekolah dan membangun semangat persaudaraan di antara siswa baru.

Setelah upacara, siswa baru dikenalkan oleh seluruh ustadz dan ustadzah yang mengajar di SMAIT Ulil Albab Batam. Setelah sesi perkenalan, dilanjutkan pada sesi materi yang mendatangkan pemateri yang kompeten. Materi 1 bertema Khalifatullah (Profil Pelajar Muslim Ideal) yang disampaikan oleh Ustadz Sudarmono, S. Pd., M. Si. Setelah sesi materi satu siswa diarahkan untuk memberikan feedback pada sticky note yang disediakan oleh panitia. Setelah sesi materi dilanjutkan dengan pengenalan organisasi yang ada di SMAIT Ulil Albab Batam, meliputi BEST, MPK, Pramuka, dan PMR).

Hari Kedua: Self Concept

Hari kedua diisi dengan berbagai materi yang dirancang untuk mengembangkan pribadi siswa. Materi tersebut meliputi Materi 2 Ta’dib (Adab siswa terhadap guru/orangtua) yang disampaikan oleh Ustadzah Susila Gusfitri, S. Si., Materi 3 Self Concept (Mengenal Diri Sendiri) yang disampaikan oleh Ustadz Ade Jamil, dan Materi 4 Putih Abu-abu duniaku yang disampaikan oleh Ustadzah Putri Dewi Sakinah, S. Psi., dan Ustadz Syafrial Fadhillah, S. Pd yang berfokus pada kebersihan diri seorang siswa SMA. Para siswa tampak antusias mengikuti setiap sesi yang dipandu oleh narasumber yang berpengalaman.

Hari Ketiga: Kebiasaan Baik 

Di hari ketiga, kegiatan diisi oleh Sosialisasi PANTAS (Panduan Tata Tertib Sekolah) yang disampaikan oleh Ustadz Ramadani, S. Pd selaku Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan. Setelah sosialisasi siswa dibentuk menjadi beberapa kelompok guna sesi PBB (Pelatihan Baris-Berbaris) yang dipandu oleh siswa kelas XI dan XII.

Setelah itu, dilaksanakan juga kegiatan Haflah (Pentas Seni dan Hiburan) oleh siswa kelas X dengan menampilkan berbagai seni dan hiburan. Pada materi terakhir diisi dengan Student Habbits yang diisi oleh siswa angkatan 4 SMAIT Ulil Albab Batam yang lolos di PTN. Pada sesi ini mereka memberikan tips dan trik mengenai cara belajar dan manajemen waktu mereka.

Hari Keempat: Outbound 

Hari keempat diisi dengan kegiatan Outbound yang dilaksanakan di Pantai Tanjung Pinggir, Sekupang. Siswa kelas XI dan XII perwakilan dari 4 organisasi sekolah dilibatkan dalam proses pelaksanaan outbound.  Acara ditutup dengan sesi foto bersama siswa baru dengan para panitia yang mendampingi outbound MATRIKS batch 7.

Kesimpulan

Kegiatan MATRIKS batch 7 di SMAIT Ulil Albab Batam tahun ini berjalan lancar dan penuh makna. Dengan berbagai aktivitas yang dilakukan, diharapkan para siswa baru dapat lebih mudah beradaptasi dan bersemangat dalam menjalani kehidupan sekolah di SMAIT Ulil Albab. Semoga semangat yang telah ditanamkan selama MATRIKS dapat terus menginspirasi para siswa dalam menuntut ilmu dan berprestasi.

AdminSMAIT

Related Posts